Mengenal Tentang Perusahaan Go Public Beserta Keuntungannya

Anda ingin tahu apa saja keuntungan yang akan didapatkan dengan menjadi perusahaan go public? Jika iya, simak ulasan lengkapnya pada artikel berikut ini.

Pernahkah Anda mendengar istilah perusahaan go public? Pada dasarnya go public adalah sebuah proses transformasi perusahaan dari status tertutup menjadi terbuka. Proses ini juga dikenal dengan istilah Initial Public Offering (IPO) atau penawaran saham ke publik.


Sebuah perusahaan yang berhasil bertransformasi menjadi perusahaan terbuka melalui proses go public bisa mendapatkan pendanaan dari pihak luar. Jadi sumber modal yang didapatkan tidak hanya berasal dari pendiri atau pemilik dan keuntungannya saja.

Sekilas Tentang Perusahaan Go Public

Pada dasarnya perusahaan terbuka adalah perusahaan yang memutuskan untuk menjual sahamnya kepada masyarakat umum melalui penawaran umum perdana (Initial Public Offering/IPO). Dengan melakukan IPO, perusahaan yang bersangkutan akan menjadi perusahaan terbuka dan sahamnya dapat diperdagangkan di bursa efek.

Perusahaan go public, Sumber: blog.ipleaders.in


Tujuan utamanya adalah untuk mendapatkan dana segar dari penjualan saham kepada investor guna meningkatkan likuiditas saham perusahaan. Selain itu, perusahaan yang telah berhasil go public juga diharapkan dapat meningkatkan citra dan transparansi perusahaan serta memberikan akses kepada publik untuk menjadi pemilik saham perusahaan tersebut.


Astra International, United Tractors, Bank Mandiri, Bank Rakyat Indonesia, Gudang Garam, dan HM Sampoerna merupakan beberapa contoh perusahaan go public di Indonesia dengan pendapatan yang fantastis. 

Syarat Perusahaan Go Public

Bukan hanya sekedar legalitas perusahaan saja, terdapat beberapa persyaratan yang wajib dipenuhi jika ingin menjadi perusahaan go public. Menurut Panduan Go Public dari BEI terdapat beberapa persyaratan yang wajib dipenuhi, diantaranya sebagai berikut ini.

Syarat perusahaan go public, Sumber: detik.com

1. Dari Segi Operasional Perusahaan

Salah satu persyaratan utama agar bisa menjadi perusahaan terbuka dari segi operasional adalah berbadan hukum dan berbentuk Perseroan Terbatas (PT). Perusahaan yang bersangkutan juga wajib memiliki komisaris independen.


Selain itu perusahaan tersebut juga harus memiliki komite audit, direktur, unit audit internal dan sekretaris perusahaan. Sedangkan untuk lama operasinya, usia perusahaan bersangkutan harus sudah beroperasi minimal 3 tahun dengan core bisnis yang sama.

2. Dari Segi Persentase Saham

Bukan hanya sekedar operasional perusahaan saja, syarat agar bisa menjadi perusahaan terbuka juga harus dilihat dari segi persentase saham. Dari segi persentase saham perusahaan harus memiliki saham free minimal Rp 300 juta.


Jumlah tersebut berasal dari 10% - 20% akumulasi saham dengan pemegang dan saham free. Bukan hanya itu saja, perusahaan yang sudah go public juga harus bersedia menjual saham ke 1.000 orang atau lebih tanpa memilih siapa pemegang sahamnya.

Alasan Perusahaan Melakukan Go Public

Pada dasarnya terdapat beberapa alasan tertentu mengapa sebuah perusahaan memutuskan untuk go public. Mulai dari ekspansi bisnis hingga melindungi diri dari kebangkrutan. Bukan hanya itu saja, ini dia beberapa alasan penting mengapa perusahaan melakukan go public.

Alasan perusahaan melakukan go public, Sumber: cekindo.com

1. Mencari Dana untuk Melunasi Liabilitas

Alasan utamanya adalah untuk melunasi kewajiban-kewajiban yang tertunggak. Hal ini bertujuan agar perusahaan tidak terkena sanksi atau dipailitkan pengadilan. Dengan begitu perusahaan yang bersangkutan akan menjual sebagian saham dan hasilnya digunakan untuk membayar hutang-hutang yang tak terbayar.

2. Melakukan Ekspansi Pasar

Alasan selanjutnya adalah untuk memperluas cakupan market share atau melakukan diferensiasi pasar. Agar proses ekspansi berjalan lancar tanpa terkendala dari segi finansial, go public merupakan salah satu solusi termudah yang paling banyak diambil perusahaan.

3. Meningkatkan Branding dan Reputasi

Ketika perusahaan masih bersifat privat maka founder atau pemilik bisnis akan mengalami kesulitan dalam mengukur kekuatan branding dan reputasinya, terutama di mata investor. Namun lain halnya jika perusahaan sudah melakukan penawaran umum di bursa efek.


Para pemilik bisnis akan bisa melihat bagaimana reaksi pelaku pasar modal terhadap pengumuman go public perusahaannya. Hal ini juga mencakup sentimen-sentimen yang terjadi di kalangan pengamat bisnis maupun kompetitor.

4. Terjadinya Perubahan Struktur Pemilik Saham

Alasan terakhir adalah karena terdapat masalah tertentu yang membuat pemilik saham tidak bisa bekerjasama lagi dengan perusahaan. Selain itu adanya perubahan struktur pemilik saham di internal bisnis juga bisa menjadi salah satu alasan lainnya. 


Ketika kondisi semacam ini terjadi go public adalah solusi paling masuk akal yang sering diambil oleh pihak manajemen. Sebab dengan begitu pihak perusahaan akan terhindar dari krisis karena penarikan modal yang terjadi secara tiba-tiba.

Keuntungan Go Public Bagi Perusahaan

Alternatif pendanaan modal dari luar atau yang lebih dikenal dengan go public juga memiliki banyak sekali keuntungan yang dapat membuat sebuah perusahaan menjadi berkembang. Lantas apa saja sih keuntungan yang akan didapatkan jika menjadi perusahaan go public?


Keuntungan perusahaan go public, Sumber: markey.id

1. Mendapat Tambahan Dana untuk Mencapai Tujuan Bisnis

Dengan go public perusahaan bisa mendapatkan tambahan dana untuk mencapai tujuan bisnis yang lebih besar. Terlebih lagi jika perusahaan dapat menjaga performa dan reputasi baiknya di mata masyarakat. Harga sahamnya akan ikut meningkat berkat banyaknya demand yang terjadi.

2. Meningkatkan Valuasi Aset Perusahaan

Aset perusahaan terbagi menjadi dua golongan yaitu aset tetap dan aset lancar. Semakin besar visualisasi dari dua jenis aset tersebut akan ikut meningkat produktivitas dan profitabilitas perusahaan. Go public mampu menjadi salah satu alternatif untuk meningkatkan valuasi dari dua jenis aset tersebut, terutama aset lancar.

3. Terbukanya Kesempatan Mendapat Penanaman Modal Asing

Go public membuka kesempatan bagi perusahaan agar bisa mendapatkan penanaman modal asing. Sebab dana investasi dari PMA berpotensi lebih tinggi dibanding investasi domestik. Jadi perusahaan penerima PMA bisa melakukan ekspansi pasar yang jauh lebih luas dan memiliki cadangan pendanaan yang lebih besar.

4. Menghindarkan Perusahaan dari Pailit

Keuntungan terakhir adalah menghindarkan perusahaan dari pailit karena struktur modal yang kurang sehat. Dengan melakukan penawaran saham perusahaan bisa mendapatkan dana cadangan tambahan untuk mencegah terjadinya masalah keuangan. Baik itu piutang yang tak tertagih, kebangkrutan, dan lainnya.


Itu dia penjelasan singkat seputar perusahaan go public. Ternyata go public dapat membuat sebuah perusahaan menjadi berkembang dan tumbuh lebih besar. Jagoan Lanyard adalah jasa cetak lanyard yang dapat membuat perusahaan terlihat lebih profesional. Jadi agar lebih terlihat profesional lengkapi perusahaan Anda dengan tali ID card custom dari kami.

Administrator
  22 Sep 2022